Cek ICCID XL

Apa Itu Nomor ICCID XL

ICCID (Integrated Circuit Card Identifier) pada kartu SIM XL adalah serangkaian angka unik yang digunakan untuk mengidentifikasi kartu SIM secara global.

Nomor ICCID terdiri dari 19 hingga 20 digit dan biasanya tercetak pada bagian belakang kartu SIM fisik atau juga dapat dicek melalui menu telepon.

Nah untuk post kali ini, wawang.id akan membagikan tutorial yang praktis dan cepat Cara Cek Nomor ICCID Kartu XL melalui menu telepon atau kode dial, yaitu menggunakan kombinasi angka tertentu layaknya cek nomor hp.

Melihat Nomor ICCID XL Melalui Kode Dial

  1. Langkah pertama pergi ke menu telepon lalu ketik *808*817# kemudian klik panggil.
    Langkah Pertama Cek Nomor ICCID XL
  2. Langkah kedua cari opsi Layanan 4G biasanya terletak di nomor 1, kemudian ketik 1 lalu kirim.
    Langkah Kedua Cek Nomor ICCID XL
  3. Setelah itu maka akan tampil info "Status Kesiapan 4G Anda di nomor". Silakan cari opsi yang bertuliskan ICCID dibagian paling bawah, nah itulah dia nomor ICCID kartu xl Anda.
    Langkah Ketiga Cek Nomor ICCID XL

Gimana..?? Mudah banget kan cara mengetahui berapa nomor iccid pada kartu xl milikmu.

Nah sebenarnya cara ini selain untuk melihat berapa nomor ICCID juga bisa digunakan untuk melihat berapa nomor XL kamu, apakah nomor XL milikmu sudah 4G dan masih banyak lagi.

Jadi, jika ada yang belum faham dan masih ada yang perlu ditanyakan silakan tulis pada kolom komentar dibawah, terimakasih.